Suara Warga

jurus baru KPK

Artikel terkait : jurus baru KPK



14071809291358306648 nasional.kompas.com



KPK andalkan jurus baru buat berantas ‘korupsi kecil-kecilan’

KPK memang sudah seharusnya mulai menyentuh korupsi di tingkat bawah, karena selama ini sangat meresahkan kalangan menengah-kebawah terutama dalam urusan birokrasi yang sering sekali melakukan pungutan-pungutan yang tidak sesuai dengan biaya yang telah dicantumkan secara resmi

Apresiasi sangat tinggi wajib diberikan kepada KPK telah berencana melakukan hal yang kecil-kecil tapi dampak yang diakibatkan sangat dirasakan oleh banyak masyarakat! akan tetapi dikarenakan jumlah personil KPK yang sangat terbatas, semoga di masa pemerintahan baru akan semakin ditambah dan ditingkatkan kualitasnya! selain itu, semoga perluasan sayap-sayap KPK semoga semakin dilebarkan ke daerah-daerah setidaknya setiap propinsi memiliki cabang supaya lebih efektif,cepat dan efisien dalam menindak segala kelakuan oknum-oknum pejabat yang berbuat nakal dengan APBN/APBD

KPK akan selalu dan senantiasa dibutuhkan untuk terus memberantas korupsi, akan tetapi alangkah lebih baiknya dengan upaya-upaya pencegahan yang diutamakan. sehingga di pemerintahan baru tidak terlalu banyak dihiasi pemberitaan “gerebek kilat dan singkat”. akan lebih baik nyaman di mata dan di hati rakyat jika lebih banyak prestasi-prestasi setiap pejabat dalam penayangan media massa

Banyaknya penangkapan yang dilakukan KPK di periode 2009-2014, bukanlah sebuah kebanggaan melainkan sebuah keprihatinan yang mendalam! maka dari itu para pejabat-pejabat baru yang akan menempati pos nya di kabinet, haruslah mau bercermin terhadap kejadian korupsi yang dilakukan oleh menteri aktif diantaranya suryadharma ali dan andi mallarangeng




Sumber : http://ift.tt/1sno9hE

Artikel Kompasiana Lainnya :

Copyright © 2015 Kompasiana | Design by Bamz