Suara Warga

Ibu Megawati Masih Layak Pimpin PDI Perjuangan, Pak Jokowi Belum Teruji

Artikel terkait : Ibu Megawati Masih Layak Pimpin PDI Perjuangan, Pak Jokowi Belum Teruji

Kita pantas angkat topi dan dua jempol bagi karier politik Bapak Ir. Joko Widodo (Jokowi) dalam bidang pemerintahan. Mulai dari Wali Kota Solo, Gubernur DKI dan kini sebagai presiden RI. Beliau melampui karier ini sungguh sangat fenomenal dan sangat cepat sehingga kadang tidak masuk akal sehat kebanyakan orang termasuk saya. Namun itulah realitas.

Dalam sistem demokrasi, kedaualatan ada pada tangan rakyat melalui pemilihan umum langsung maka orang yang memiliki kelebihan di atas yang lain sebagai antitesa dari kepemimpinan yang sebelumnya, biasanya kariernya melejit bagaikan busr panah yang ditembakkan orang yang paling ahli. Jika rakyat menghendaki maka tantangan apa pun bisa diatasi.

Walau pun demikian dalam bidang karier sebagai ketua umum partai, rasanya pak Jokowi belum teruji. Bukan karena kemampuan atau kompetensi serta integritas namun pak Jokowi sebaiknya fokus pada pemerintahannya sehingga perubahan-perubahan yang dikehendaki seluruh rakyat Indonesia dan telah dikampanyekan pada pilpres kemarin bisa terwujud lebih cepat.

Pak Jokowi tidak usah terpengaruh oleh berbagai survei yang ingin menyeret atau memprofokasi sehingga beliau lupa akan apa yang telah menjadi komitmen dan konsistensi antara ucapan dan tindakan. Pak Jokowi karena begitu fokus pada satu jabatan maka beliau pun belum pernah menjadi pemimpin partai mulai dari tingkat dasar hingga di DPP. Untuk itu, pendapat saya pribadi, Ibu Megawati masih layak menjadi Ketua Umum DPP PDI Perjuangan. Bukan karena Ibu Mega yang memelopori berdirinya partai ini namun konsistensi dan kesolidan PDI Perjuangan selama ini berada pada tangan Ibu Megawati. Bayangkan dua periode (10 tahun) tidak terlibat dalam pemerintahan, PDI Perjuangan tidak mudah terpecah-pecah.

Dua periode berada di luar pemerintah tanpa ada yang merasa tergoda untuk memecahkan PDI Perjuangan menjadi kredit poin tersendiri. Apalagi Ibu Megawati dikenal agak konsisten dan tidak merasa tergoda dengan berbagai permainan politik yang melawan suara hati di tengah pemerintahan sekarang maka ada baiknya kekuatan DPP berada di pada orang yang tepat sambil terus mempersiapkan kader-kader muda sebagai regenerasi yang tanpa gejolak atau perpecahan.

Untuk itu, secara priibadi saya mengatakan bahwa Ibu Megawati masih layak pimpin PDI Perjuangan, Pak Jokowi belum teruji atau lebih tepatnya fokus pada pemerintah sebagai presiden RI.

Malang, 19 Desember 2014




Sumber : http://ift.tt/1zAUVRc

Artikel Kompasiana Lainnya :

Copyright © 2015 Kompasiana | Design by Bamz